Rute Dan Lokasi Konyar Hill Sukoanyar Kesamben Blitar Jatim

Pemkab Blitar sengaja senantiasa memaksimalkan potensi alam mereka dengan menciptakan objek wisata baru, supaya menarik perhatian wisatawan lokal dan domestik agar selalu berlibur di kota Proklamator. Setelah sebelumnya Kota Blitar memiliki wisata hits di Jawa Timur seperti kampung 3D Blitar yang terkenal memiliki sejumlah spot foto ilusi optik lukisan 3D sebagai background foto keren atau wisata edukasi nan menyenangkan wisata kampung coklat Blitar dan pada 2017 ada wisata baru yaitu Konyar Hill Blitar yang mengandalkan gardu pandangan memanfaatkan latar belakang alam menakjubkan.

Wisata Konyar Hill Sukoanyar Blitar

Konsep utamanya berupa pesona wisata perbukitan yang menyuguhkan keindahan alam khas Blitar. Setidaknya wisata alam Blitar ini mampu menjadi solusi tepat menenangkan pikiran penat setelah beraktivitas bekerja maupun bersekolah. Seperti kawan ketahui jenis wisata perbukitan dipadukan gardu pandangan kece menjadi sebuah trend wisata baru yang paling diburu oleh wisatawan remaja kekinian.

Konyar Hill Blitar

Di Blitar Konyar Hill memiliki beberapa gardu pandangan yang bisa dimanfaatkan pengunjung untuk berfoto atau sekedar menikmati lanskap alam sekitar. Deck view disana ada dua macam bentuknya seperti tulisan “I Love U” dan gardu pandangan berbentuk biasa yang panorama alamnya ciamik, pasalnya keindahan alam perbukitan keren bakal menjadi background yang cocok banget dijadikan sebagai latar belakang foto anda. Sepertinya menjadi kegiatan wajib bagi pengunjung datang kesana untuk berfoto dan berselfie ria di gardu pandangan.

Info Kuliner Karanganyar : Lokasi Dan Harga Menu Bali Ndeso Resto Karanganyar Jawa Tengah

Info Kuliner Solo : Alamat Dan Daftar Menu Tiga Tjeret Cafe Solo Jawa Tengah

Blitar Konyar Hill

Terdapat perbukitan batu yang menyajikan keindahan bunga-bunga liar yang tumbuh diantara sela-sela bebatuan karst, sehingga ketika diabadikan dalam lensa kamera terlihat sangat indah. Menjadi perpaduan sempurna antara bebatuan unik dan warna-warni bunga cantik, jadi sangat sulit ditapik pesona-nya. Terlebih bagi remaja wanita, tentu menjadikan lokasi ini sebagai spot favorit wajib dikunjungi.

Harga Tiket Masuk Bukit Konyar Blitar

Ketika berada diatas bukit, kawan bisa menyaksikan pesona waduk Karangkates, walaupun terkadang tertutup sebagian tetap saja tak mengurangi keindahan panorama alam ditawarkan. Tak cuma pesona waduk Karangkates saja, kawan pun bisa kok menyaksikan keindahan gunung Kelud dan gunung Kawi sangat menawan. Siap pun menyaksikan fenomena alam tersebut, bakal dibuat meleleh hatinya mengakui keindahan ciptaan Tuhan. Pemandangan seperti itulah tak pernah membuat siapa saja merasa bosan, dipenuhi panorama hutan asri yang bisa menyejukkan sejauh mata memandang.

Lokasi Konyar Hill Blitar

Seperti telah dijelaskan diatas kalau objek wisata bukit Konyar Blitar masih tergolong wisata baru yang sangat hits di berbagai sosial media. Sebab wisata Blitar ini masih baru, jadi pengunjung datang kesana masih belum banyak. Meskipun baru sedikit pengunjung datang kesana, kawan jangan pernah meremehkan keindahan pemandangan disana. Mungkin dalam hitungan beberapa bulan lagi, wisata bukit Blitar ini bakal ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal maupun pengunjung datang dari luar daerah.

Info Wisata Jogja : Keindahan Sungai Bawah Tanah Gua Pindul Gunungkidul Yogyakarta

Info Wisata Boyolali : Harga Tiket Masuk Dan Lokasi Watu Blerek Boyolali Jateng

Konyar Hill Kesamben

Lokasi Konyar Hill Blitar

Objek wisata perbukitan Blitar ini berada di Desa Sukoanyar, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar, Provinsi Jawa Timur. Jaraknya tergolong jauh kalau dihitung dari kota Blitar yakni sekitar 34 kilometer atau sekitar 1 jam. Berikut peta navigasi wisata yang mungkin bisa membantu kawan-kawan menemukan lokasi wisata.

Sementara waktu redaksi datawisata belum bisa menyampaikan info jalan menuju Konyar Hill Kesamben, teman-teman bisa langsung menuju saja ke Desa Sukoanyar, lalu bertanya lah kepada masyarakat sekitar, pasti diantara mereka sudah banyak yang tahu lokasi objek wisata. Jika masih bingung, teman-teman bisa hubungi nomor pengelola wisata 0812-1658-1259.

Harga Tiket Masuk Bukit Konyar Blitar

Karena termasuk objek wisata baru di Blitar, pihak pengelola wisata telah mematok harga tiket masuk relatif murah yakni sebesar Rp. 5.000 per orang. Setelah membayar biaya retribusi, kawan sudah diperbolehkan menggunakan berbagai fasilitas wisata seperti deck view, menikmati keindahan alam dan mengambil secara cuma-cuma air mineral sehat yang telah disediakan bagi tiap-tiap pengunjung. Pihak pengelola berpikiran, kalau dalam perjalanan menuju lokasi wisata memerlukan perjuangan melelahkan oleh sebab itu air mineral diberikan secara gratis. Harga tiket itu tergolong murah, bila dibandingkan panorama alam yang diberikan.

bukit Konyar Blitar

Sekian artikel tentang Rute Dan Lokasi Konyar Hill Blitar Jatim, semoga bermanfaat bagi teman-teman memerlukan review objek wisata di Blitar. Bila artikel ini dirasa bermanfaat maka tak ada salahnya meluangkan waktu sebentar membaca artikel lain di situs datawisata.com seputar objek wisata nusantara, wisata kuliner dan daftar hotel di berbagai daerah, terimakasih.