Lokasi Dan Harga Menu Campfire Malang Cafe Hits Ala Outdoor

Seiring maraknya pertumbuhan tujuan wisata baru di Malang, maka semakin besar kebutuhan akomodasi serta fasilitas umum agar memenuhi setiap pengunjung. Kabupaten Malang memiliki banyak tempat nongkrong terbaru yang sangat diminati oleh pengunjung, terlebih memasuki musim liburan. Sebab lokasi tempat nongkrong Malang biasanya di desain sangat menarik serta terlihat unik misal seperti cafe sawah Pujon Malang yang memiliki konsep panorama pemandangan alam pegunungan serta hamparan sawah yang menyejukkan. Nah, ada lagi nih cafe yang tak kalah keren nya yakni Campfire Outdoor Cuisine merupakan tempat nongkrong dengan konsep alam terbuka serta ada fasilitas api unggun yang berfungsi sebagai tempat penghangat serta alat memanggang berbagai menu Campfire Malang yang sebagian besar menu makanannya melalui proses membakar.

Wisata Kuliner Campfire Malang

Kafe kota Batu Malang ini terasa unik jika dibandingkan kafe pada umumnya, jika cafe atau tempat nongkrong lain-nya yang mengusung konsep indoor dengan dekorasi elegan kekinian dihiasi pernak-pernik unik di dinding, bahkan tak sedikit pula kafe di desain mengunakan teknik lukisan mural, sehingga sangat cocok digunakan sebagai spot foto selfie kece. Nah kafe Campfire di Malang mencoba hal anti mainstream, karena kafe modern Malang ini berada di alam terbuka atau outdoor, sehingga pengunjung bisa menikmati suasana keindahan malam serta sajian hidangan makanan-minuman.

campfire batu

Info Wisata Flores : 8 Destinasi Wisata Labuan Bajo Flores Paling Populer

Info Wisata Yogyakarta :Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Pantai Baron Gunungkidul Yogyakarta

Selain itu, dekorasi tatanan set tempat duduk terlihat unik yakni dibuat melingkar dengan tungku perapian tepat ditengah, nah itu lah sebab mengapa lokasi kafe outdoor Malang ini dinamakan Campfire. Tempat duduknya ditata dibuat mirip seperti ketika camping yang ada api unggun ditengah-tengah peserta. Lokasi seperti inilah cocok bagi teman-teman hobi camping atau kegiatan pendakian, sebab bisa mengobati rasa kangen setelah lama tidak camping lagi. Dari segi desain tempat duduk serta meja makan dibuat melingkar besar, sehingga lokasi itu bisa digunakan sebagai tempat nongkrong mengasyikkan ramai-ramai bersama teman-teman, karena mampu menampung lebih dari 8 orang.

Kafe Campfire Batu Malang

Kalau tempat makannya sudah disetting menyesuaikan tempat camping, tentu menu Campfire Malang pun tak jauh dari itu. Hampir seluru menu makanan disajikan berupa makanan yang cara memasaknya melalui dibakar langsung diantaranya seperti grilled corn, black pepper beef, BBQ, satay beef dan lain-lain. Pengunjung bisa memilih sendiri makanan yang dipesan hendak dimasak sendiri menggunakan perapian dekat meja atau dimasakan oleh koki profesional.

Info Wisata Pacitan : Temukan Pengalaman Menjelajahi Amazon Di Sungai Maron Pacitan

Info Wisata Pacitan :Panorama Alam Raja Ampat Jawa Timur Pantai Kasap Pacitan

kafe campfire malang

Kafe Campfire Batu Malang ini sebenarnya mengadopsi ala kafe-kafe modern Amerika serta kategori restoran romantis di kota Malang , jadi pengunjung bisa asyik-asyikan bersama teman dan pasangan bahkan diperbolehkan bermain gitar. Begitu pula berbagai menu makanan disajikan yang didominasi oleh menu makanan-minuman Western seperti daging BBQ atau steak. Harga menu makannya pun bervariasi tergantung pesanan yang dipesan oleh pengunjung biasanya kisaran Rp. 4.000 hingga Rp. 35.000.

Menu Campfire Malang

Alamat Campfire Outdoor Cuisine

Letak kafe hits Malang ini berada di Jalan utama, hendak ke kota Batu Malang, lokasinya sangat strategis berada di tengah kota Malang di depan hotel Mentari. Sehingga tak sulit menemukan-nya yakni berada di JL. Ir. Soekarno nomor 300, desa Mojorejo, Kecamatan, Junrejo, Kota Batu, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Jika kawan habis berwisata dari museum Angkut Malang, maka jarak kafe tergolong dekat hanya 6 kilometer dengan waktu tempuh 13 menit, berikut peta Campfire Batu Malang.

Oh, ya kawan sebaiknya sebelum kesana, disarankan reservasi Campfire malang terlebih dulu. Karena menurut pengalaman ketika akhir pekan, terlebih musim liburan kafe di kota Malang ini kerap kali kehabisan tempat. Harap maklum karena lokasi tempat makan ini merupakan satu diantara cafe hits Malang. Jam operasional Campfire Batu buka pukul 16.00 WIB lalu tutup kembali pukul 00.00 WIB.

Campfire Malang

Daftar Harga Campfire Batu Makan Dan Minuman

Setelah membahas panjang-lebar review wisata kuliner, lokasi dan terakhir kita membahas apa saja sih daftar serta harga menu makanan dan minuman di Cafe Campfire. Harga menu disana cukup terjangkau kok kawan, selain itu lokasinya strategis mudah sekali diakses dan tempatnya instagramable banget. Menu makanan dibandrol dari Rp. 15.000 hingga Rp. 55.000 sedangkan harga menu minuman antara Rp. 10.000 hingga Rp. 20.000. Berikut daftar menu Campfire Malang selengkapnya.

Menu Makanan

  • Steamed Rice Rp. 4.000
  • Campfire Satay Beef Rp. 25.000
  • Grilled Corn Rp. Rp. 10.000
  • Campfire Satay Chicken Rp. 20.000
  • Sausage Rp. 15.000
  • Campfire Satay Mixed Rp. 25.000
  • Chicken Boxing Rp. 17.000
  • Oxtail Soup Rp. 35.000
  • Grilled banana Rp. 15.000
  • Black Pepper Beef Rp. 35.000
  • Toast Rp. 15.000
  • Ribs BBQ Rp. 35.000
  • Canai Rp. 16.000
  • Campfire Sampler Rp. 16.000
  • Tuna Tofu Rp. 15.000

Menu Minuman

  • Campfire Coffe Rp. 22.000
  • Golden Sunsen Rp. 18.000
  • Mazagran Rp. 20.000
  • Milk Tea Rp. 15.000
  • Cappucino Rp. 18.000
  • Lemon Tea Rp. 16.000
  • Frappe Rp. 17.000
  • Ginger Rp. 12.000
  • Eiskaffe Rp. 21.000
  • Ice Chocholate Rp. 18.000
  • Ca Phe Sua Da Rp. 19.000
  • Ice Milo Rp. 18.000
  • Yuantang Rp. 20.000
  • Ice Coffe Rp. 10.000
  • Marochino Rp. 19.000

cafe campfire malang

Nah cukup sekian artikel tentang Lokasi Dan Harga Menu Campfire Malang Cafe Hits Ala Outdoor, semoga bermanfaat bagi teman-teman yang ingin mencari referensi wisata kuliner Malang. Jika informasi ini dirasa bermanfaat, luangkan waktu sejenak membaca artikel lain di situs datawisata.com tentang tempat wisata, wisata kuliner dan daftar hotel di berbagai daerah, terimakasih.