Sensasi Keindahan Destinasi Baru Taman Buah Cikaret Bogor Jawa Barat

Keberadaan kabupaten Bogor, membuat para penikmat wisata dapat bebas menentukan destinasi wisata menarik. Tak diragukan lagi bahwa kota Bogor memiliki begitu banyak objek wisata keren. Kebanyakan traveler paham kalau kota Bogor terkenal dengan kawasan wisata puncaknya begitu elok, sehingga menjadi destinasi wisata favorit di akhir pekan. Kawasan wisata gunung Salak Halimun ada tempat wisata baru yang bagus-bagus seperti Bukit Bintang dan terbaru destinasi wisata memiliki pesona elok, yakni wisata taman buah cikaret.

Wisata Taman Buah Cikaret Bogor

Pada awal tahun 2018, kabupaten Bogor menjadi pusat perhatian bagi sebagian besar pengunjung berkat keberadaan taman buah cikaret Antam. Wisata alam taman cikaret berupa taman hijau nan begitu indah. Para pengunjung dibuat takjub keindahan hamparan taman yang berisi tanaman rerumputan hijau yang sangat mempesona dan menyegarkan mata sejauh memandang. Jika kawan kenal kartun Teletubbies, maka kawan bakal teringat bukit ikonik yang berada di belakang rumah Teletubbies.

Taman Buah Cikaret

Jangan heran jika pada akhir-akhir ini banyak sosial media memberitakan wisata Cikaret di Bogor, pasalnya telah banyak beredar foto-foto keren menceritakan keindahan wisata Cikaret yang telah diupload masyarakat. Sehingga membuat para netizen lain tertarik menyaksikan dan membahas keberadaan wisata di Bogor Cikaret. Hingga tak sedikit pada akhirnya wisatawan berada di luar kota Bogor penasaran dan berwisata di taman Cikaret.

jembatan taman cikaret

Info Wisata Majalengka : Wisata Alam Baru Kekinian Alam Pasir Ole Ole Majalengka Jawa Barat

Wisata yang dimiliki oleh PT Antam Tbk ini mengharapkan kelak wisata taman Cikaret Bogor menjadi satu diantara wisata populer di Bogor. Perusahaan PT Antam bergerak dalam bidang tambang telah membangun berbagai fasilitas serta ikon spot wisata keren. Para pengunjung diperbolehkan secara leluasa berfoto ria di objek wisata Cikaret Bogor, dengan background perbukitan asri.

jembatan merah cikaret

Kedepan nya wisata Cikaret akan dibuat Agro Geoedutourism atau sebuah wisata unik berupa tambang bawah tanah. Hal itu akan menjadikannya sebagai destinasi baru yang tidak bakal ditemukan di tujuan wisata lain. Selain itu di taman Cikaret juga dilengkapi berbagai fasilitas wisata dan wahana lengkap, diantaranya yakni kolam renang, taman buah, resto atau cafe, glamping,camping ground dan banyak lainnya.

wisatawan taman cikaret

Info Wisata Karanganyar : Rumah Unik Honai Suku Papua Wisata Tenggir Park Ngargoyoso Karanganyar

Wisata taman cikaret tak hanya menyuguhkan hamparan permadani taman hijau yang indah, di lokasi wisata juga ada spot keren berupa curug atau air terjun yang mempesona dan menyegarkan mata. Juga ada taman buah yang berisi buah-buahan segar seperti apel, belimbing hingga buah stroberi. Hingga sekarang, spot dalam proses penyelesaian yakni lembah bawah tanah sebagai ikon wisata tersebut. Tak ketinggalan ada spot kece berupa jembatan merah yang kece abis, jembatan inilah menjadi area favorit bagi pengunjung melakukan kegiatan berfoto.

pengunjung taman cikaret

Harga Tiket Masuk Taman Cikaret

Bagi pengunjung tak perlu khawatir tiket masuk taman buah Cikaret, lantaran dari pihak pengelola wisata maupun PT Antam belum menentukan tiket masuk wisata sebagai retribusi. Tetapi takmenutup kemungkinan bila pembangunan wisata telah rampung sepenuhnya akan mulai diberlakukan tiket masuk wisata.

curug taman cikaret

Info Wisata Pacitan : Temukan Pengalaman Menjelajahi Amazon Di Sungai Maron Pacitan

Lokasi Wisata Taman Cikaret

Alamat wisata taman rekreasi Cikaret terletak di jalan raya aneka tambang nomor 05, Bantar Karet, Kecamatan Naggung, Kabupaten Bogor Jawa Barat. Apabila anda dapat memulainya dari kota Bogor jaraknya cukup jauh sekitar 2 jam dengan jarak 46 kilometer. Lokasinya cukup dengan kawasan gunung Salak Endah. Berikut Peta taman taman buah Nanggung Cikaret.

Rute taman Cikaret, dengan melewati jalan raya dibadak ke ciampea. Selanjutnya melewati jalan raya leuwiliang, sesampai di pertigaan tugu kunjung Antam ambil saja arah lurus hingga bertemu kembali dengan pertigaan dekat supermarket. Dari lokasi tersebut ambil ke arah kiri mentok pertigaan belok ke arah kanan. Tinggal lurus saja ikuti jalan aspal maka akan sampai di lokasi wisata Cikaret.

wisata cikaret

Info Wisata Malang:Keindahan Taman Terbaik Indonesia Di Selecta Malang Dan Wahana Menarik

Wisata Dekat Taman Cikaret

Tidak ada salahnya apabila anda juga berwisata dekat dengan lokasi wisata Cikaret, dengan begitu akan menambah destinasi wisata menarik anda.

  1. Wisata Air Terjun Cigamea, lokasi wisata di Jalan. Curug Cigamea, Gn. Sari, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810. Lokasinya sekitar 41 kilometer dengan waktu tempuh 1 jam 40 menit.
  2. Wisata curug seribu, lokasi wisata di Gunung. Sari, Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810. Lokasinya sekitar 42 kilometer dengan waktu tempuh 1 jam 50 menit.
  3. Wisata Curug Luhur, lokasi wisata di Jalan. Hegarmanah, Pamijahan, Tapos I, Tenjolaya, Tapos I, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16370. Jaraknya sekitar 38 kilometer dengan waktu tempuh 1 jam 30 menit.
  4. Wisata Curug Nangka, lokasi wisata di jalan Sukajadi, Tamansari, Sukajadi, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16370. Jaraknya sekitar 45 kilometer dengan waktu tempuh 1 jam 50 menit.

Tips Wisata Di Taman Cikaret

Ayo ketahui informasi tips wisata Cikaret agar liburan anda nantinya berkesan dan memiliki kesan tersendiri. Berikut tips wisata yang dapat datawisata sajikan.

  1. Wisata baru Bogor ini baru dibangun sekitar akhir tahun 2016 dan direncanakan akan selesai di awal tahun 2018, oleh sebab itu wisata Cikaret belum dikenakan biaya tiket masuknya. Ayo segera dapatkan tiket wisata gratis ketika berkunjung ke taman Cikaret Bogor.
  2. Wisata Cikaret terletak di dalam pedesaan warga, banyak terdapat pertigaan membingungkan. Solusinya ialah mempelajari rute wisata bila perlu gunakan teknologi GPS.
  3. Berhubung wisata taman cikaret memiliki konsep wisata instagramable maka jangan lupa membawa kamera profesional.

Info Wisata Malang : Panduan Wisata Terbaru Museum Angkut Malang Lengkap

taman cikaret

Bagaimana informasi dari datawisata tentang Sensasi Keindahan Destinasi Baru Taman Buah Cikaret Bogor Jawa Barat, lengkap bukan? nah mari berwisata dengan selamat dan menyenangkan.