Alamat Dan Harga Tiket Masuk Taman Bunga Kutabawa Purbalingga

Terletak di kaki gunung Slamet, Kabupaten Purbalingga menawarkan dataran tinggi berupa wisata alam pegunungan mengagumkan. Suasana disini mirip seperti Lembang Bandung yang terkenal wisata Tangkuban Perahu nya atau pun dataran tinggi lainnya yang terkenal memiliki hawa sejuk. Mengadopsi ide kebun bunga Begonia Bandung, di desa Kutabawa sekarang hadir objek wisata sejenis berupa flower garden bernama taman bunga Kutabawa Purbalingga. Objek wisata Purbalingga ini bakal melengkapi deretan wisata keren di kaki gunung Slamet.

Wisata Kutabawa Flower Garden

Keberadaan wisata baru di Purbalingga tersebut, semakin mengukuhkan kota asal tempe mendoan, siap bersaing beberapa daerah-daerah besar lainnya dalam menyediakan destinasi berkualitas kepada warga Purbalingga dan sekitarnya. Lokasi wisata dirasa cukup strategi, sehingga memudahkan wisatawan berwisata kesana. Sembari menikmati suasana bunga-bunga indah bermekaran indah, pengunjung bakalan disajikan hawa sejuk khas pegunungan Purbalingga. Suasana tenang serta udara dingin bakal membuat pengunjung bisa menenangkan pikiran dan istirahat sejenak dari aktivitas sehari-hari melelahkan.

Taman Bunga Kutabawa Purbalingga

Walaupun tergolong wisata baru, namun objek wisata Kutabawa ini sudah sangat terkenal. Terlebih lagi kemajuan teknologi memudahkan sektor pemasaran secara global, sehingga dalam seketika flower garden Purbalingga langsung diketahui semua orang. Tersebar nya foto-foto keren, mengusung background view Pratin Kutabawa, kawan bakal dibuat jatuh hati dalam seketika berada disana.

Info Wisata Malang : Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Pantai Teluk Asmoro Malang Jawa Timur

Info Wisata Blitar : Rute Dan Alamat Kaloka Lodoyo Blitar Jawa Timur

Harga Tiket Masuk Flower Garden Purbalingga

Hingga sekarang taman bunga Kutabawa Purbalingga dikelola oleh pemkab Purbalingga sama seperti kebun raya Indrokilo Boyolali. Setidaknya ada 18 jenis bunga dan nantinya menurut pemkab daerah bahwa jenis bunga tersebut bakal jauh bertambah seiring berjalanan nya waktu. Menurut informasi didapat oleh redaksi datawisata, ternyata di taman Pratin Kutabawa sudah ada beberapa jenis bunga diantaranya Begonia, Lavender, Petunia, Tanggo, Marigold, Iriancis hingga bunga Celosia Pagoda yang mirip jenis bunga berada di taman bunga Celosia Bandungan.

Lokasi Flower Garden Kutabawa

Pengunjung dapat menikmati berbagai macam jenis bunga yang diselimuti oleh hawa sejuk di lokasi wisata. Oleh sebab itu berbagai kegiatan berswafoto seperti selfie tak boleh terlewatkan begitu saja, apalagi dari desain tanaman nampak fotoabel. Agar tak bosan pihak pengelola wisata telah menyediakan berbagai spot-spot foto instagenic salah satunya jalan cinta yang merupakan spot foto kece berupa jalan dihiasi oleh kain berwujud love.

Info Wisata Semarang : Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Taman Kelinci Semarang Jawa Tengah

Info Wisata Bandung : Alamat Dan Harga Tiket Wisata Gunung Tangkuban Perahu Bandung

flower garden Purbalingga

Jika membahas fasilitas, memang hingga sekarang masih dalam proses pembangunan karena memang objek wisata Purbalingga ini baru saja diresmikan. Setidaknya sejumlah ornamen masih dalam proses pemesanan dan bakal dipasang di kawasan taman bunga. Agar lebih memenuhi kebutuhan pengunjung, kedepan nya dibangun berbagai wahana anak serta penginapan berbentuk villa modern dekat lokasi wisata. Jadi tempat rekreasi Purbalingga ini sangat cocok bagi wisata keluarga maupun bareng teman.

Kutabawa Flower Garden

Menurut kabar beredar, jika bibit bunga-bunga itu langsung didatangkan dari kota Kembang atau lebih tepatnya langsung melalui agen taman bunga Begonia yang berada di kawasan wisata Lembang Bandung. Disini pengunjung bebas mengabadikan foto diantara ribuan bunga dari berbagai jenis atau pun ornamen unik. Bila ingin membuktikan kepopuleran wisata taman bunga ini, sobat bisa kok langsung periksa di sosial media seperti Instagram, disana sudah banyak beredar foto keindahan dari wisata taman Purbalingga ini.

Lokasi Flower Garden Kutabawa

Objek wisata di Purbalingga ini berada di Jalan gunung Slamet, Kelurahan Kutabawa, Kecamatan Karangreja, Kabupaten Purbalingga, Jawa Tengah dan kode pos 53357. Sobat tahu taman cinta Talagening? itu loh objek wisata berbentuk taman bunga yang mengusung konsep serba love, sehingga sangat cocok dimanfaatkan bagi remaja sedang dibuat mabuk asmara. Jarak dari taman cinta Purbalingga ke tempat wisata sekitar 17 kilometer atau memerlukan waktu tempuh 35 menit, berikut informasi peta navigasi yang mungkin dapat membantu sobat dalam menemukan objek wisata.

Jalan menuju Kutabawa flower garden, maka bisa langsung menuju ke Desa Serang. Lalu melanjutkan perjalanan melawati wisata puncak Telkom. Setelah itu melewati simpang tiga belok ke arah kanan, nah dari situ jarak beberapa kilometer bakal menemui pasar Kutabawa. Dari lokasi pasar belok ke arah kanan, hingga bertemu menemui sebuah masjid. Di dekat lokasi masjid ada sebuah jalan, maka sobat tinggal mengikuti jalan tersebut dan sampailah di lokasi wisata.

taman bunga purbalingga

Harga Tiket Masuk Flower Garden Purbalingga

Bagi sobat ingin berswafoto disana, maka selain mempersiapkan kamera juga perlu mempersiapkan biaya retribusi sebesar Rp. 5.000 per orang. Harga tiket seperti itu tergolong murah, apabila dibandingkan keindahan taman serta fasilitas tersedia. Jika kawan memiliki pertanyaan seputar Pratin Kutabawa maka bisa langsung menghubungi nomor telepon 0851-0477-7588. Sedangkan jam operasional wisata buka dari pukul 09.00 WIB hingga tutup kembali pada pukul 17.00 WIB.

taman bunga Begonia purbalingga

Sekian dulu ya artikel tentang Alamat Dan Harga Tiket Masuk Taman Bunga Kutabawa Purbalingga, semoga bermanfaat sebagai referensi wisata di Purbalingga. Jika artikel ini dirasa bermanfaat, maka tak ada salahnya membaca artikel lain di situs datawisata.com seputar objek wisata, wisata kuliner dan daftar hotel di berbagai daerah lainnya, terimakasih.