Foto, Lokasi Dan Harga Masuk gubuk sawah Tulungagung Jatim

Pemerintahan Kabupaten Tulungagung terus berusaha memaksimalkan potensi alam mereka miliki dengan menghadirkan berbagai tempat-tempat rekreasi terbaru tentunya menarik dikunjungi. Nah misal aja wisata Gubuk Sawah Tulungagung, merupakan objek wisata memberdayakan barang-barang bekas didesain sedemikian rupa menjadi sesuatu sangat menarik.

Gubuk Sawah
sumber foto : instagram,com/tulungagungtourism

Kehadiran destinasi wisata Tulungagung ini tentu semakin menambah daftar tempat wisata kekinian bagi masyarakat Tulungagung dan sekitar. Jadi agar bisa bersenang-senang tak perlu mengeluarkan biaya banyak, cukup berkunjung ke sini sudah bisa berburu spot foto selfie sepuasnya.

Info Wisata Bogor : Panduan Lengkap Wisata Kebun Raya Bogor Jawa Barat

Info Wisata Bali : Foto, Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Taman Edelweiss Karangasem Bali

Terdapat sejumlah spot foto unik dan keren di sini sob. Disana sobat dapat menjumpai sekumpulan spot foto yang merupakan hasil kreatifitas mampu membuat wisata dibuat takjub olehnya. Sebab, sebagian besar spot foto tersebut dibuat dari barang-barang tak terpakai (Bekas) bahkan sampah-sampah berasal dari masyarakat. Hasil kreatifitas pun nampak bagus, terlebih kombinasi lampion warna-warni, sehingga ketika malam hari terlihat pemandangan eksotis.

Gubuk Sawah Tulungagung
sumber foto : instagram,com/tulungagungtourism

Hingga kini tempat rekreasi instagramable di Tulungagung ini menjadi daya tarik besar bagi wisatawan. Memang sih pengunjung disana didominasi kawula muda, tapi tak hanya muda-mudi saja melainkan banyak kok wisatawan datang bersama keluarga dan anak-anaknya. Pasalnya di sini tak cuman menyediakan spot foto saja, tetapi juga ada wahana permainan khusus anak seperti sepeda air agar bisa menjelajahi area kolam.

Gubuk Sawah Ngunut
sumber foto : instagram,com/tulungagungtourism

Jika ingin bersantai sudah tersedia gazebo berupa gubuk desain menarik. Sobat pun juga bisa menikmati hidangan tradisional seperti nasi jagung, pecal, tiwul dan lain-lain. Uniknya desain gubuk tersebut dibuat bertingkat, pemandangan dari lantai atasnya nampak indah, membuat siapa-pun betah berlama-lama di sini. Walaupun area gubuk dibuka mulai pagi hari, sebaiknya sobat datang ketika malam hari sebab suasana semakin romantis dengan pencahayaan lampu berwarna-warni.

Info Wisata Banjarbaru : Foto, Lokasi Dan Harga Penginapan Paman Birin Banjarbaru

Info Penginapan Bandung : Fasilitas, Lokasi Dan Harga Penginapan eMTe Highland Resort Bandung

Lokasi Gubuk Sawah Tulungagung

Objek wisata kekinian Tulungagung ini berada di Jalan Reco Borong nomor 93, Desa Sumberejo Wetan, Kecamatan Ngunut, Kabupaten Tulungagung Jawa Timur. Jika sobat pernah liburan di telaga Ngambal Tulungagung, itu loh telaga mata air alami mempunyai ukuran raksasa kurang lebih 1 hektar, dilengkapi berbagai spot foto dan fasilitas pemancingan berbagai jenis ikan. Jarak dari telaga Ngambal ke lokasi wisata sekitar 17 kilometer dan waktu tempuh 36 menit, berikut peta navigasi mungkin dapat digunakan sebagai petunjuk arah ke lokasi wisata.

Sobat pun juga wajib perhatikan ya jam operasional wisata buka mulai pukul 09.00 WIB hingga tutup kembali pada pukul 22.00 WIB. Adapun rute wisata dari kota Tulungagung langsung saja menuju Ngunut. Jangan ragu bertanya kepada warga sekitar, lantaran sebagian besar warga di sana sudah mengetahui adanya objek wisata baru Tulungagung ini.

Gubuk Sawah di Tulungagung
sumber foto : instagram,com/tulungagungtourism

Harga Tiket Masuk Gubuk Sawah Ngunut

Bukan sesuatu hal mahal ketika memasuki lokasi wisata, malah bisa dibilang murah loh. Yakni tiket wisata hanya dibandrol sebesar Rp. 5.000 per orangnya, namun wajib membayar parkir kendaraan jika sobat membawa kendaraan sendiri. Oh iya, bagi wisatawan ingin naik kendaraan sepeda air boleh menyewa dengan ongkos Rp. 5.000 saja.

tulungagagung
sumber foto : instagram,com/gubug_sawah

Sekian artikel mengenai Foto, Lokasi Dan Harga Masuk gubuk sawah Tulungagung Jatim, moga bisa dijadikan sebagai referensi tujuan wisata Ngunut Tulungagung. Apabila artikel ini memberikan manfaat atau pun hiburan, tak ada salahnya membaca artikel lain di situs datawisata.com mengenai objek wisata, wisata kuliner dan daftar penginapan di berbagai daerah, terimakasih.