Foto, Lokasi, Dan Harga Tiket Masuk Bukit Kayu Putih Mojokerto

Oh ya sob redaksi datawisata kali ini mau berbagi informasi baru terkait info wisata baru di Mojokerto yakni Bukit Kayu Putih Mojokerto. Bagi sobat nih ya hendak liburan ke Kabupaten Mojokerto nih wisata rekomended loh, lantaran konsep nya bagus yakni menyuguhkan panorama keindahan green garden yang dapat menjernihkan pikiran dan sejuk dipandang. Menyediakan tempat nongkrong asyik berupa cafe kekinian gitu sih. Sehingga menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat khususnya para kawula muda milenial.

Bukit Kayu Putih Mojokerto
Sumber Foto : @comariesboy1988

Nama objek wisata yakni wisata Bukit Kayoe Putih saat ini sedang hits loh, setelah banyak foto-foto kece diunggah di sosmed oleh wisatawan. Mempunyai pemandangan mempesona luar biasa, sehingga pantas saja sih tempat rekreasi Mojokerto ini diminati oleh banyak orang. Dapat dibilang sebagai objek wisata baru di Mojokerto, namun sudah banyak wisatawan berdatangan di sini, begitu pula dengan fasilitas di sana pun juga sudah hampir rampung.

Sekilas info aja nih ya wisata Mojokerto ini berada di lahan cukup luas loh sob, yakni kurang lebih 2,5 hektar yang masih berada kawasan Perhutani. Di lokasi wisata terdapat banyak pepohonan kayu putih yang merupakan bahan dasar minyak kayu putih. Di sini sobat bakal belajar nih bagaimana proses pembuatan minyak kayu putih. Gimana sob menarik kan, wisata Mojokerto ini menawarkan edukasi bagi para wisatawan terkait hal-hal tersebut.

Bukit Kayu Putih Di Mojokerto
Sumber Foto : @fidyzie

Selain itu, menariknya lagi cafe kekinian nya sudah disediakan bagi para wisatawan. Bagi sobat-sobat nih ya hobi nongkrong di cafe, biasanya sih para kaum milenial, tentu sangat pas banget berlibur di sini. Dimana liburan sambil nongkrong bareng, dan ngopi bareng kerabat maupun saudara.

Wisata Mojokerto
Sumber Foto : @retno_arizzally

Kecantikan taman di Bukit Kayoe Putih kini terlihat bagus, nampak hijau, dan memanjakan sejauh mata memandang. Tersedia beragam spot foto kece, begitu pula fasilitas lengkap seperti lahan parkir, musholla, cafe, toilet umum, dan lain-lain. Pastinya cocok sekali tempat ini sebagai tempat liburan bareng keluarga sob.

Wisata Bukit Kayoe Putih
Sumber Foto : @jejesandy_2

Gimana sob, bagai sobat ingin berkunjung ke mari, maka silahkan datang pada jam operasional wisata yakni buka mulai pukul 10.00 WIB hingga tutup kembali pada pukul 21.00 WIB.

Lokasi Bukit Kayoe Putih Mojokerto

Bagi sobat nih ya ingin berkunjung ke wisata alam Mojokerto ini, maka ketahui dulu loh lokasi wisata berada di Desa Kupang, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur. Admin sharing nih letak wisata menggunakan google map di bawah ini, siapa tahu bisa dijadikan referensi bagi sobat ketika mencari lokasi

Sudah pernah nih berburu kuliner di Jungle Cafe Trawas Mojokerto (dikelola Grand Whizh Hotel) dengan suguhan keindahan alam pegunungan alam asri dengan dengan beragam menu nusantara spesial. Jarak antara kafe Jungle Trawas ke lokasi wisata kurang lebih 51 kilometer, atau memerlukan waktu tempuh sekitar 1 setengah jam perjalanan.

Spot Foto Bukit Kayu Putih Mojokerto
Sumber Foto : @ariesfebrian_

Harga Tiket Masuk Bukit Kayu Putih Mojokerto

Supaya sobat dapat nih masuk ke lokasi wisata dan menggunakan segala fasilitas di sana, maka wajib nih membayar biaya retribusi dibagi dua kategori yakni untuk dewasa Rp. 10.000 per orang, sedangkan anak-anak Rp. 5.000 per orang. Ada pula biaya parkir bagi kendaraan roda dua yakni Rp. 3.000 saja.

Bukit Kayoe Putih Mojokerto
Sumber Foto : @jejesandy_

Yap kurang lebih sekian dulu ya sob pembahasan kita seputar Foto, Lokasi, Dan Harga Tiket Masuk Bukit Kayu Putih Mojokerto, moga bisa dijadikan referensi ketika mencari destinasi wisata di Mojokerto. Jika artikel ini memberikan sobat informasi, silahkan baca artikel lain di situs datawisata.com seputar objek wisata, wisata kuliner dan daftar penginapan dari berbagai daerah, terimakasih.