Kabupaten Sleman kini telah berubah menjadi daerah sekelas kota besar. Hal itu terlihat deretan kampus-kampus elit, serana prasaran lengkap dan juga berbagai konsep cafe semua ada di sini. Yap Carney Cafe Jogja merupakan salah satu cafe baru di Sleman, menawarkan konsep unik dan mengutamakan kenyamanan pengunjung. Seperti hal nya cafe kekinian, nih cafe cocok banget bagi para kawula muda sob. Cafe nya nyaman banget, desain arsitektur elegan dan kece, selain itu sekitar lokasi cafe terdapat hamparan sawah hijau.

Padahal nih cafe belum lama diresmikan loh, tapi sudah digandrungi oleh para pemuda-pemudi untuk sekedar ngopi atau pun nongkrong bareng. Ya memang nih cafe Jogja didominasi oleh para kaum milenial namun di sini juga banyak kok orang dewasa memilih nih cafe sebagai tempat bersantai, ngobrol dan berkumpul bareng kerabat maupun keluarga.
Desain bangunan Carney cafe Sleman nampak estetis dan memiliki halaman cukup luas. Area indoor sengaja ditata sedemikian rupa sehingga nampak keren, elegan dan terjaga kebersihan nya. Tak cuman itu area indoor dilengkapi tempat duduk berupa sofa-sofa dan bean bag empuk. Belum lagi di sini tuh support free wifi loh dan juga tersedia stop kontak listrik, tak heran nih para pengunjung bakalan betah berlama-lama di sini.

Selain area indoor, kafe Carney juga menyediakan lokasi outdoor. Area outdoor nya model lesehan dilengkapi dengan bean bag sehingga membuat pengunjung bakal merasakan kenyamanan, bersantai bisa sambil rebahan atau pun duduk santai. Nih cafe terdiri dua lantai sob, jadi sobat bebas memilih nih mau di lantai satu apa lantai dua.
Seperti telah dijelaskan mimin di atas, nih cafe di Jogja menyajikan pemandangan alam berupa hamparan sawah hijau asri, sehingga menyegarkan sejauh mata memandang. Bersantai ria, menikmati kelezatan kuliner, ngobrol ria, juga menyajikan pemandangan alam hijau asri, bakalan menjadi pengalaman berkesan sob. Hal tersebut jarang terjadi loh di daerah yang dipadati oleh pemukiman atau pun keramaian kota. Tak heran nih Carney cafe diminati banyak pengunjung.

Sobat suka nih hunting momen-momen sunset, Carney.co bisa loh jadi tempat rekomendasi. Kafe Sleman nih mempunyai spot terbaik untuk menyaksikan pemandangan alam epic yang sangat eksotis. Kombinasi panorama alam, berupa persawahan dan cahaya matahari ketika sunset bakal menjadi kombinasi sempurna untuk dipandang bahkan diabadikan melalui jepretan kamera. Momen-momen seperti itu dijamin bakal romantis, terlebih ketika bareng pacar.
Selain fasilitas-fasilitas telah mimin jelas tadi, di sini tuh juga ada loh tempat meeting atau ruang rapat berbagai ukuran. Yap fasilitas nih cocok bagi perusahaan atau pun kantor dinas untuk melakukan berbagai kegiatan rapat, oh ya para komunitas juga bisa loh meminjam nih ruangan buat kumpul-kumpul bareng anggota. Meeting room dilengkapi berbagai fasilitas pendukung mumpuni antara lain seperti proyektor, tv led, white boar, ac, proyektor dan lain-lain.

Secara keseluruhan konsep ditawarkan oleh Carney.co sangat bagus. Baru-baru nih nama nya naik daun dikalangan para pecinta kuliner. Foto-foto nya juga udah banyak diunggah di sosial media, tak heran nih cafe begitu ramai dikunjungi oleh para pengunjung ya, terutama ketika weekend tiba.
Bila siang hari, terpampang keindahan hijau nya area persawahan menjadi pemandangan menawan. Namun ketika malam hari, maka lampu-lampu cafe serta lampu kota menjadi pemandangan eksotis. Silahkan sobat datang ketika jam operasional ya yakni buka mulai pukul 08.00 WIB hingga tutup kembali pada pukul 01.00 WIB.

Berhubung nih cafe ramai banget ya sob, terutama ketika waktu sore hingga malam, maka sebaiknya sobat reservasi dulu tempat duduk nya, ya minimal beberapa jam sebelum kedatangan. Bila sobat nih butuh nomor telepon Cafe di Sleman Jogja, maka mimin bakal share ya 0813-9170-3401. Sekalian sob, bisa tanya-tanya apa saja perihal cafe Carney Yogyakarta ketika telepon.
Alamat Carney.co Jogja
Bagi sobat datawisata tertarik nongkrong di sini maka bisa langsung aja datang ke lokasi cafe, beralamat di Jalan Garuni 2, Kledokan, Caturtunggal, Kecamatan Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Lokasi cafe strategis sob, tepat nya berada di keramaian Jogja. Sehingga bukan hal sulit dalam mencari lokasi cafe ya sob. Oh ya di bawah ada informasi peta lokasi menggunakan google map, bila sobat hendak mencari cafe agar lebih mudah.
Tak kalah keren nya dengan Carney.co, ada juga nih cafe konsep hampir serupa yakni desa Albasta Sleman. Nah jarak lokasi Carney Cafe Jogja dari desa Albasta Sleman kurang lebih 12 kilometer atau hanya memerlukan waktu tempuh setengah jam saja kok sob.

Daftar Menu Carney Cafe Jogja
Bagi sobat ingin swafoto di sini, diperbolehkan kok bebas. Cuman ada baiknya sobat memesan makanan-minuman di sana ya. Menu kuliner di sini beragam kok, jadi sobat bebas memilih menurut selera. Admin bakal share kok daftar lengkap menu makanan-minuman nya.
Minuman
- Citrus Paradise Rp. 27.000
- Cappucino Rp. 26.000
- Summer Berries Rp. 30.000
- Americano Rp. 25.000
- Pink Barries Rp. 27.000
- Irish Latte Rp. 39.000
- Manggo Rp. 30.000
- Cafe Latte Rp. 28.000
- Strawberry Mojito Rp. 26.000
- Sweet Strawberry Rp. 30.000
- Hazelnut Latte Rp. 28.000
- Peppremint Tea Rp. 20.000
- Cafe Mocca Rp. 35.000
- Cuba Mojito Rp. 25.000
- Monochrome Latte Rp. 37.000
- Lime Mojito Rp. 25.000
- Caramel Machiato Rp. 29.000
- Lychee Tea Rp. 23.000
- Ice Coffe Sweet Cookie 26.000
- Lemon Tea Rp. 20.000
- Ice Coffe Gianna Rp. 26.000
- Ice Coffe Sunshine Rp. 23.000
- Ice Coffe Alora Rp. 23.000
- Ice Coffe Nira Rp. 23.000
- Ice Coffe Carney Rp. 25.000
- Peach Tea Rp. 21.000
- Lemon Tea Rp. 20.000
- English Breakfast Tea Rp. 18.000

Makanan
- Pasta Carbonara Rp. 35.000
- Pasta Aglio Olio Rp. 35.000
- Pasta Bologneses Rp. 35.000
- Ayam Rempah Rp. 30.000
- Mix Platter Rp. 30.000
- Fish And Chips Rp. 45.000
- Calamari Rp. 25.000
- Chicken Wings Rp. 30.000
- Cumi Rempah Hitam Rp. 30.000
- Wedges Rp. 24.000
- Churros Rp. 30.000
- Nachos Rp. 32.000
- French Fries Rp. 24.000

Yap sekian dulu ya pembahasan tentang Alamat, Foto Dan Daftar Menu Carney Cafe Jogja, semoga bisa memberikan referensi ketika sobat mencari wisata kuliner Jogja. Bila artikel nih bermanfaat silahkan baca artikel lain ya di situs datawisata.com seputar objek wisata, wisata kuliner dan juga daftar penginapan berbagai daerah, terimakasih.
Sumber Foto : instagram,com/carney_co/