Wisata Memacu Adrenalin Curug Kiara Gunung Menir Pamijahan Bogor

Pengunjung memiliki jiwa petualang senantiasa mencari destinasi wisata menatang nyali, hal itu menjadi kepuasan tersendiri bagi seorang petualang. Wisata air terjun yang masih perawan merupakan jenis wisata paling digemari oleh petualang seperti wisata Curug Kiara Gunung Menir Pamijahan Bogor yang terkenal dikalangan traveler, sebab mampu menghipnotis dengan pesona air terjun menakjubkan.

Curug Kiara Gunung Menir

Tak hanya para pengunjung yang memiliki jiwa petualang saja, melainkan pengunjung wisata hendak melepaskan rasa stres karena rutinitas bisa berlibur ke wisata air terjun pada akhir pekan. Bagi masyarakat Bogor dan sekitarnya ada banyak wisata Curug yang bisa anda temui. Jika anda berminat mencari wisata air terjun yang sedikit menantang adrenalin, maka bisa mencoba berkunjung ke kawasan wisata Pamijahan.

wisatawan curug kiara

wisata kampung raina

Dewasa ini kecamatan Pamijahan di Kabupaten Bogor cukup menjadi perhatian menarik di sektor pariwisata. Hal itu dikarenakan lumayan banyak wisata baru belum lama ini dibuka seperti wisata Curug Kiara Gunung Menir Bogor. Sebelum populer wisata curug Kiara dulu ada curug Luhur Bogor. Lokasi destinasi wisata Bogor ini searah dengan curug Luhur, sehingga mudah bagi kawan menemukannya.

curug kiara bogor

Info Wisata Klaten : Wisata Spot Foto Paling Hits Dan Keren Bukit Cinta Bayat klaten

Nama lain dari tempat wisata Bogor ini ialah Objek wisata kampung raina, disana terdapat berbagai spot menarik dengan pesona alam memukau. Selain curug Kiara didalamnya juga ada curug Ampar, curug Bidadari, pemandian Ciherang dan curug Susun. Dari sekian banyak air terjun itu yang sedang populer di berbagai sosial media ialah curug Kiara di Bogor. Dikarenakan wisata curug Kiara mampu menyuguhkan pemandangan lebih spektakuler dan lokasinya lebih menantang adrenalin. Bagaimana tidak, pengunjung yang ingin mencapai tujuan wisata harus melewati anak tangga terbuat dari bambu yang memiliki kemiringan 90 derajat.

Harga Tiket Masuk Curug Kiara

Curug Kiara Pamijahan

Bila teman-teman berminat menguji nyali berlibur di curug Kiara di Bogor, maka persiapkan ongkos tiket masuk curug Kiara sebesar Rp. 10.000. Bila membawa kendaraan pribadi maka persiapkan juga ongkos parkir sebesar Rp. 5.000 sepeda motor dan Rp. 10.000 kendaraan mobil (Harga sewaktu-waktu dapat berubah tergantung kebijakan pengelola wisata).

Info Wisata Pacitan : Temukan Pengalaman Menjelajahi Amazon Di Sungai Maron Pacitan

Alamat Curug Kiara Bogor

Curug Kiara Gunung Menir 

Menurut informasi yang didapat oleh datawisata.com, lokasi lokasi curug kiara gunung menir terletak di Gunung. Sari, Pamijahan, Bogor, Jawa Barat 16810. Lokasi wisata begitu dekat dengan curug Luhur atau curug ciampea yang lebih dahulu telah populer. Anda dapat melalui jalur ciampea langsung atau melewati Ciapus. Lantaran wisata curug Kiara merupakan wisata alam terbuka, maka tidak ada batasan waktu oprasional.

Rute Curug Kiara Bogor

curug kiara

Ketika perjalanan anda melewati ciapus maka menjadi patokan ialah curug Luhur. Dari wisata curug Luhur lurus lagi ke arah pamijahan. Apabila sudah tiba di pertigaan dekat alfamart, belok ke arah kanan saja. Lurus hingga melawati sekolah dasar negeri gunung Picu belok ke arah kanan. Selanjutnya terdapat pertigaan lagi belok ke arah kiri melawati desa cibitung kulon. Meneruskan perjalanan akan menemui pertigaan lagi, belok ke arah kiri yakni melewati KM part. Dari lokasi tersebut sudah dekat dengan destinasi wisata Curug Kiara.

Info Wisata Yogyakarta : Tempat Wisata Gunung Kidul, Kumpulan Pusat Wisata Yogyakarta Terindah Dan Terbaik

Tips Wisata Curug Kiara

wisata Curug Kiara

Wisata petualangan memerlukan persiapan dan keberanian yang cukup segala kondisi, namun dari sekian hambatan menuju destinasi wisata akan terbayar kan apabila dapat menikmati pesona alam menakjubkan. Nah berikut tips wisata yang dapat memberikan anda pengalaman ketika berwisata.

Info Wisata Kediri : Seru Seruan Bermain Wahana Air Kediri Waterpark Jawa Timur Terbaru

  1. Memakai baju kaos dengan menggunakan jaket jenis army akan memberikan kesan garang, ketika berwisata selain itu model seperti itu memiliki fungsi membantu kegiatan jelajah alam. Seperti baju kaos berbahan katun mudah dalam menyerap keringat dan jaket army sebagai pelindung terhadap gesekan luar.
  2. Membawa perlengkapan petualang merupakan hal penting perlu anda perhatikan, bawa alat-alat yang anda butuhkan ketika melakukan kegiatan menjelajah alam di curug Kiara.
  3. Lantaran jenis wisata curug Kiara berupa wisata petualang, sehingga masih jarang ditemui warung makan di lokasi wisata. Oleh sebab itu membawa bekal makanan dan minuman dari rumah akan membantu anda dalam mendapatkan energi.
  4. Waspada dalam perjalanan menuju lokasi wisata, karena kondisi jalan yang licin(lumut). Terlebih ketika melewati anak tangga kemiringan 90 derajat, lebih berhati-hati.

Wisata Dekat Curug Kiara

curug kiara di bogor

Supaya wisata anda beragam, maka sebaiknya anda ketahui juga wisata yang berdekatan dengan lokasi destinasi wisata lain.

  1. Wisata Gunung Salak Endah, lokasi wisata Desa.Gn Sari Kecamatan. Pemijahan Jalan Gunung Bunder 2 Cibungbulang Kabupaten Bogor Jawa Barat. Jaraknya 6 kilometer dengan waktu tempuh 23 menit dari curug kiara.
  2. Wisata The Michael Resort, lokasi wisata Kawasan Wisata Salak Endah, Gn. Sari, Pamijahan, Gn. Sari, Pamijahan, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat 16810. Jaraknya 10 kilometer dengan waktu tempuh 34 menit dari curug Kiara.
  3. Wisata Air terjun Curug Seribu, lokasi wisata Gunung Sari, Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810. Jaraknya hanya 300 meter dengan waktu tempuh 5 menit dari curug Kiara.
  4. Wisata curug cihurang, lokasinya Gunung Picung, Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810. Dengan jarak 12 kilometer dengan waktu tempuh 47 menit dari curug Kiara.
  5. Wisata Curug Cihurang Gunung Bunder, lokasinya di Gunung Picung, Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810. Jaraknya 12 kilometer dengan waktu tempuh 47 menit dari curug Kiara.

Info Wisata Malang:Keindahan Taman Terbaik Indonesia Di Selecta Malang Dan Wahana Menarik

curug kiara jawa barat

Begitulah informasi lengkap yang dapat datawisata berikan kepada pembaca setia tentang Wisata Memacu Adrenalin Curug Kiara Gunung Menir Pamijahan Bogor, terimakasih.