Foto, Lokasi, Rute Dan Harga Tiket Masuk Curug Ngebul Cianjur Jabar

Cianjur merupakan salah satu Kabupaten di Jawa Barat menarik dikunjungi, sebab daerah terkenal dengan ayam Pelung mampu menawarkan berbagai tempat-tempat wisata keren. Kalau di Jawa Timur air terjun memiliki sebutan “Coban”, sedangkan bila di Jawa Barat disebut “Curug”, wisata air terjun dapat dijadikan referensi wisata alam. Adapun pesona air terjun memiliki keindahan alam begitu menakjubkan satu diantaranya Curug Ngebul Cianjur yang dapat sobat pilih sebagai tujuan petualangan mengesankan, dimana keberadaan objek wisata Cianjur ini sangat disambut antusias oleh warga lokal, terlebih wisatawan luar kota.

air terjun ngebul
Sumber Foto : instagram,com/ulfavidianinuraeni

Memang lokasi air terjun cukup tersembunyi, namun panorama indah dimiliki mampu membuat banyak wisatawan dibuat penasaran. Dengan keindahan alam menawan, Coban Ngebul Cianjur mampu menampilkan pesona air terjun begitu menawan. Keindahan alam tersebut terlihat dari tebing-tebing mengelilingi air terjun yang mengalir deras senantiasa membuat wisatawan betah berlama-lama di sini, bahkan tak sedikit dari mereka senantiasa berkunjung.

coban ngebul
Sumber Foto : instagram,com/amazingtasikmalaya

Asal muasal nama dari air terjun Ngebul, diambil oleh warga setempat lantaran bentuk deskripsi gambaran air yang jatuh membentuk seperti uap sedang mengebul atau mengepul. Panorama disuguhkan selain air terjun dan view tebing-tebing eksotis, sobat dapat menjumpai hutan masih terjaga keasriannya, terlebih lagi udara sekitar objek wisata begitu segar menyejukkan. Panorama hijau dan menyejukkan itu begitu cocok dijadikan sebagai tempat refershing dan mampu menyejukkan jiwa raga.

Info Wisata Bogor : Panduan Lengkap Wisata Kebun Raya Bogor Jawa Barat

Info Wisata Sukoharjo : Foto, Lokasi Dan Harga Tiket Masuk The Heritage Palace Sukoharjo Jateng

curug ngebul
Sumber Foto : instagram,com/zezeeea

Menurut informasi didapatkan oleh redaksi datawisata bahwa ketinggian wisata air terjun Cianjur ini berada di ketinggian kurang lebih 1.000 mdpl. Sehingga bukan hal aneh bila suasana di sini begitu terasa nyaman. Sensasi kesegaran air terjun sangat terasa khas banget pegunungan. Hanya saja, agar dapat mencapai lokasi wisata, tiap pengunjung memerlukan perjuangan ekstra, berjalan kaki setapak demi setapak hingga sampai tujuan. Namun sobat tak perlu khawatir, pasalnya keindahan panorama bakal mengiringi tiap langkah sobat. Terasa lebih menyenangkan apabila petualangan mu bersama teman-teman, tentu rasa lelah perjalanan tak terasa sama sekali.

curug ngebul cianjur
Sumber Foto : instagram,com/kimamwave12

Bila berada di Ngebul waterfall, pasti sobat merasakan sensasi berbeda dari curug-curug pernah dikunjungi sebelumnya. Sebenarnya banyak kok kegiatan menyenangkan di sini misal nih berswafoto ria dengan memanfaatkan background alam kece, menikmati keindahan alam khususnya panorama air terjun, berenang hingga camping bareng.

Info Wisata Pangandaran : Foto, Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Pepedan Hills Pangandaran Jabar

Info Wisata Tasikmalaya : Foto, Rute Dan Lokasi Curug Pamutuh Tasikmalaya Jawa Barat

air terjun cianjur
Sumber Foto : instagram,com/ridwanabdulraup

Guyuran air dari Curug Ngebul Cianjur begitu deras, jika dilihat dari kejauhan terlihat sebagai panorama alam begitu luar biasa. Nah buat sobat hobi hunting spot alam dan berswafoto maka latar belakang pesona air terjun tersebut begitu cocok. Sehingga tak heran hasil jepretan foto pasti sangat bagus, terlebih jika menggunakan kamera profesional. Tempat rekreasi Cianjur ini wajib sobat kunjungi, terutama bagi sobat begitu merindukan suasana alam asri, hawa segar, suasana hening masih jauh dari pemukiman warga, sehingga menjadi lokasi paling tepat digunakan menenangkan diri.

Lokasi Curug Ngebul Cianjur Selatan

Lokasi wisata terletak di daerah selatan Kabupaten Cianjur Jawa Barat. Alamat detailnya berada di Desa Rawasoro, Desa Bunijaya, Kecamatan Pagelaran. Lokasi wisata perbatasan antara Kabupaten Bandung dengan Kabupaten Cianjur. Cuman jarak wisata tergolong sangat jauh dari pusat kota Cianjur kira-kira sekitar 72 kilometer atau memerlukan waktu tempuh 3 jam. Berikut peta navigasi mungkin dapat membantu sobat dalam menemukan objek wisata.

Rute menuju air terjun Ngebul mengunakan kendaraan pribadi roda dua, maka memulai perjalanan dari kota Cianjur ke Kecamatan Pagelaran. Setelah itu cari daerah Cipari, lalu menuju ke desa Bunijaya tidak jauh dari sana, sobat dengan mudah menemukan lokasi wisata. Meskipun tergolong salah satu objek wisata baru, tetapi masyarakat sekitar sudah banyak mengetahui keberadaan dari objek wisata, sehingga sobat tak perlu khawatir kesasar.

Harga Tiket Masuk Air Terjun Ngebul

Destinasi wisata air terjun Cianjur ini memiliki harga tiket cukup terjangkau yakni hanya Rp. 10.000 per orang. Sebaiknya sebelum menuju lokasi wisata, persiapkan segala kebutuhan kegiatan wisata. Sebab selain jarak tempuh sangat jauh, juga akses jalan kurang baik seperti banyak tanjakan dan jalanan curam. Nah berikut tips mungkin membantu ketika berkunjung kesana.

ngebul waterfall
Sumber Foto : instagram,com/BsjavlfFjIv
  1. Pakailah pakaian menurut mu membuat nyaman, sebaiknya jangan lupa membawa baju ganti. Lantaran disini banyak berinteraksi dengan air.
  2. Direkomendasi datang ketika pagi hari, sebab untuk sampai ke lokasi wisata memerlukan waktu cukup lama.
  3. Membawa bekal makanan-minuman bisa menjadi solusi, sobat merasakan kelaparan ketika sedang perjalanan.
Air Terjun Cianjur
Sumber Foto : instagram,com/wisata_curug_ngebul

Nah, sekian artikel tentang Foto, Lokasi, Rute Dan Harga Tiket Masuk Curug Ngebul Cianjur Jabar, mungkin bisa dijadikan referensi ketika liburan di Cianjur. Bila artikel ini memberikan info atau pun sekedar hiburan silahkan baca artikel lain di situs datawisata.com seputar objek wisata, wisata kuliner dan daftar hotel di berbagai daerah, terimakasih.