Sejarah, Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Gua Tanding Gunungkidul

Setelah sukses mengorbitkan wisata gua Jomblang yang sangat fenomenal hingga sekarang, kini satu diantara Kabupaten di Yogyakarta memiliki wisata gua yang tak kalah keren diberi nama Gua Tanding Gunungkidul. Deretan destinasi wisata gua di Gunungkidul semakin menambah referensi sekaligus memudahkan wisatawan lokal hingga mancanegara ketika menentukan destinasi wisata gua di Yogyakarta. Pesona keindahan sungai dibawah tanah serta stalaktit dan stalagmit sangat mempesona sehingga membuat siap pun disana bakal dibuat terpesona olehnya.

Wisata Gua Tanding Gunungkidul

Objek wisata Gunungkidul ini baru saja diresmikan awal 2016 ini, merupakan bentuk duplikasi dari wisata Goa Pindul yang tergolong fenomenal. Pesona ditawarkan oleh gua Tanding pun tak kalah indah, jika dibandingkan dari Gua Pindul Gunungkidul yang sudah lebih dulu terkenal di kalangan wisatawan. Selain itu lokasi kedua wisata gua itu pun tergolong masih dalam satu kawasan dan satu aliran sungai, mungkin saja keberadaan wisata ini merupakan bentuk nyata agar menandingi keindahan gua Pindul, seperti tercermin dari namanya yakni “Tanding”. Meskipun demikian kedua wisata itu memiliki perbedaan yaitu sungai bawah tanah Goa Tanding memiliki lorong gua lebih panjang dan ruang gua lebih besar.

Gua Tanding

Setidaknya wisata Gua Tanding menjadi alternatif ketika mengunjungi wisata Gunungkidul, seperti kawan ketahui kalau wisata Gua Pindul ketika musim liburan sangat ramai oleh pengunjung yang datang dari berbagai daerah. Mungkin itu bisa menjadi alasan kuat, pihak pengelola membuka dan mengembangkan tempat wisata Gunungkidul ini sebagai pilihan lain, supaya bisa mengantisipasi banyak nya pengunjung dari Pindul cave. Terlebih keindahan ditawarkan disana tak kalah indah dengan Gua Pindul.

Info Kuliner Jogja : Rute, Lokasi Dan Menu Snap Cafe n Resto Sleman Jogja

Info Wisata Nganjuk : Harga Tiket Masuk, Rute Dan Lokasi Bukit Songgong Nganjuk Jatim

Gua Tanding gunungkidul

Sejarah Gua Tanding Gunungkidul dimulai dari masyarakat(Harto Tanding) di desa Bejiharjo yang hendak membuat air sumur, namun karena terus menggali sumur tetapi tidak mendapatkan air yang keluar lalu niat dari pak Harto ingin mengali sumur lebih dalam maka ketika alat linggis menggali sumur menembus hingga rongga berada di perut bumi. Secara tak sengaja gua itu ditemukan oleh mbah Harto Tanding bersama keluarganya. Awalnya gua tersebut tak memiliki akses keluar-masuk, kecuali jika melalui sumur pak Harto. Sebab kondisi gua di dalam tanah memiliki luas lebih besar dibandingkan gua Pindul yang sudah lama terkenal, oleh sebab itulah gua itu pun diberi nama Goa Tanding. Nah nama tanding itu diambil dari pak Harto Tanding yang berjasa menemukan objek wisata Gunungkidul itu. Sebelumnya di dalam gua ini sangat gelap-gulita dan memiliki sirkulasi udara minim, semua masalah itu sudah terpecahkan setelah dibuatkan lubang sebagai tempat pergantian udara.

Lokasi Goa Tanding

Ketika kawan menyusuri sungai bawah tanah di Tanding cave, pengunjung bakal melihat barisan stalaktit dan stalagmit eksotis yang bergelantungan diatas atap goa. Bahkan keberadaan stalaktit dan stalagmit itu ternyata masih aktif, kawan bisa membuktikan itu dengan menyorot lampu senter ke arah stalaktit dan stalagmit, lalu saksikan keindahan kerlap-kerlip kristal. Lebar gua 4 hingga 8 meter, tinggi gua mencapai 4 sampai 11 meter serta panjang gua mencapai 450 meter, kebayangkan kan bagaimana luas gua Tanding di Gunungkidul. Perahu karet memiliki kapasitas enam orang itu bakal membawa wisatawan menikmati keindahan gua selama kurang lebih satu setengah jam.

Goa Tanding gunungkidul

Hanya saja jenis gua di Gunungkidul ini berjenis gua buntu yang tak memiliki batas akhir, oleh sebab itu lalu-lintas keluar dan masuk wisata gua itu menggunakan pintu yang sama. Nah itulah menjadi kendala di sektor antrean pengunjung semakin banyak karena menunggu giliran cukup lama, terlebih ketika akhir pekan dan musim liburan, pengunjung disana sangat membludak. Tetapi tenang saja kawan, agar mengatasi masalah itu pihak pengelola wisata sengaja memberangkatkan perjalanan berdasarkan grup perahu karet yang terdiri dari 2 hingga 3 perahu tiap perjalanan.

Info Wisata Jogja : Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Pantai Baron Gunungkidul Yogyakarta

Info Wisata Bandung : Alamat Dan Harga Tiket Wisata Gunung Tangkuban Perahu Bandung

Goa Tanding

Lokasi Goa Tanding Karangmojo

Seperti telah dijelaskan diatas, kalau lokasi wisata berdekatan dengan lokasi Gua Pindul, sehingga bagi kawan-kawan pernah berwisata ke goa Pindul bakal tak merasakan kesulitan menemukan lokasi objek wisata. Alamat detail nya berada di Pedukuhan Gelaran II, Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55891. Pernah dengar wisata gunung Gambar kawan? wisata pegunungan yang memiliki view hamparan permadani hijau berwujud area persawahan, lembah bahkan juga bisa menyaksikan wisata waduk Gajah Mungkur. Jarak Gambar mountain ke lokasi wisata sekitar 21 kilometer atau waktu tempuh 40 menit, berikut peta navigasi yang mungkin bisa membantu taman ketika menemukan lokasi wisata.

Terus bagaimana rute goa Tanding? nah, kalau teman-teman dari kota Yogyakarta, kondisi jalan disana tergolong bagus nan mulus. Via jalan Wonosari-Jogja, ikuti jalur provinsi hingga sampai di bundaran Siyono melalui bukit bintang. Sesampai disana telah banyak petunjuk jalan yang siap memandu kawan menuju ke lokasi wisata. Sekiranya kawan merasakan kesulitan menemukan lokasi wisata, maka bisa bertanya penduduk sekitar. Penduduk Yogyakarta terkenal menjunjung tinggi sopan-santun seperti filosofi nya yaitu Jogja berhati nyaman.

Goa Tanding Karangmojo

Harga Tiket Masuk Goa Tanding

Agar bisa menikmati keindahan wisata gua di Gunungkidul ini, tiap pengunjung diwajibkan merogoh kocek cukup besar yakni sekitar Rp. 250.000. Harga paket wisata wisata Gunungkidul ini lebih mahal ketimbang masuk di gua Pindul, hanya saja pengunjung dibuat tak menyesal ketika menyaksikan keindahan dinding karst gua yang berkilau eksotis keemasan. Oh, iya di dalam paket wisata tersebut sudah termasuk penggunaan perahu karet, pemandu wisata, makanan ringan, safety pack dan tempat istirahat berwujud gazebo.

tanding cave

Sekian dulu ya artikel tentang Sejarah, Lokasi Dan Harga Tiket Masuk Gua Tanding Gunungkidul, semoga bermanfaat buat review destinasi wisata ketika di Gunungkidul. Bila ada waktu senggang, silahkan teman-teman mengunjungi artikel lain di situs datawisata.com seputar review wisata, wisata kuliner dan daftar penginapan di berbagai daerah, terimakasih.