Tiket Masuk Dan Lokasi Hutan Pinus Kalilo Purworejo

Sepertinya objek wisata hutan pinus menjadi sebuah trend wisata baru dikalangan pecinta alam dan remaja kekinian yang memiliki hobi berburu spot foto kece. Misal nih wisata hutan pinus viral belakangan ini seperti Ask Forest Mojokerto dan hutan pinus Asri Bantul, begitu pula salah satu Kabupaten di Jawa Tengah ini juga tak ketinggalan memiliki wisata hutan pinus Kalilo Purworejo yang merupakan salah satu destinasi wisata baru dimiliki oleh kota terkenal kudapan tahu kupat nya itu. Hutan pinus disana bukanlah sekedar hutan pinus biasa, sebab wisata pinus Mojokerto tersebut memiliki pemandangan luar biasa. Selain itu agar menyesuaikan wisata kekinian, pengelola sengaja menyediakan fasilitas spot selfie ciamik.

Wisata Hutan Pinus Kalilo Purworejo

Wisata alam hutan Purworejo ini tergolong wisata baru yakni baru diresmikan sekitar pertengahan tahun 2017, hingga sekarang menjadi daya tarik pengunjung lokal hingga wisatawan datang dari luar kota. Di akhir 2017 hingga awal 2018, baru lah wisata hutan pinus Kalilo Kaligesing mulai viral. Mungkin saja wisata ini viral disebabkan pengunjung mengunggah foto-foto mereka memanfaatkan background hutan pinus di akun sosial media, sehingga pengguna sosial media lainnya dibuat penasaran dan berhasrat mengunjungi lokasi wisata.

Hutan Pinus Kalilo Purworejo

Meskipun tergolong wisata baru, jangan tanya jumlah pengunjung ketika hari libur. Warga Purworejo dan sekitarnya ramai-ramai berbondong-bondong mengunjungi destinasi wisata sekedar berswafoto atau pun menjernihkan pikiran. Sebab disana banyak sekali spot-spot keren, terlebih pesona alam dimilikinya begitu eksotis, pemandangan seperti itulah menyejukkan sejauh mata memandang. Menjadikan liburan wisata kawan semakin menyenangkan, cocok banget sebagai area relaksasi atau pun bersantai.

hutan pinus Kalilo Kaligesing

Nama wisata Kalilo Purworejo diambil dari nama lokasi wisata yaitu dusun yang terletak di daerah itu. Hutan pinus itu sebenarnya dalam naungan Perhutani, kerap kali dimanfaatkan getah pohonnya. Hanya saja kelompok karang taruna setempat memiliki inisiatif mengembangkan potensi alam yang mereka miliki, agar menjadi objek wisata fenomenal yang mampu menarik perhatian pengunjung. Jika sudah menjadi objek wisata, tak hanya menguntungkan bagi warga setempat saja, melainkan menjadi kawasan liburan menyenangkan bagi masyarakat Purworejo.

Jalan menuju hutan pinus Kalilo

Di lokasi wisata disediakan spot foto pohon dan deck view selfie. Dari ketinggian kawan bisa menyaksikan secara langsung pemandangan alam sangat indah berupa hamparan kawasan perbukitan yang begitu hijau karena ditumbuhi hutan pinus rindang tersusun rapi menjulang tinggi. Lantaran letak lokasi wisata berada di kawasan perbukitan Purworejo, udara dihasilkan disana pun terasa sangat sejuk.

Hutan Pinus Kalilo

Banyak aktivitas menyenangkan bisa kawan lakukan disini seperti menjelajahi lokasi wisata dan mengabadikan tiap momen kedalam hasil jepretan lensa kamera atau mungkin hanya sekedar menikmati suasana khas perbukitan. Semua kesenangan bakal kawan dapatkan jika berada di lokasi wisata. Bagi kawan termasuk salah satu orang memiliki kegemaran berfoto selfie, maka wajib selalu waspada. Sebab disana masih banyak area-area berbahaya misal pinggir jurang. Oleh sebab itu, pihak pengelola membangun tempat khusus berfoto tepat di pinggiran jurang. Sehingga pengunjung tak sembarangan mengambil foto yang diinginkan namun justru membahayakan diri sendiri.

hutan pinus Purworejo

Lantaran masih tergolong objek wisata baru, hingga sekarang pihak pengelola wisata terus mengembangkan beberapa fasilitas pendukung lainnya, supaya wisatawan berkunjung kesana lebih nyaman dan memberikan kesan indah tersendiri nantinya. Sampai saat ini sudah tersedia fasilitas wisata seperti beberapa warung makan, lahan parkir luas, toilet umum dan sejumlah spot foto menarik.

Lokasi Hutan Pinus Kalilo

Lokasi Hutan Pinus Kalilo

Agar kawan bisa menikmati sensasi liburan di tempat wisata baru di Purworejo yang berada di Desa Tlogoguwo, Kecamatan Kaligesing, Kabupaten Purworejo, Provinsi Jawa Tengah dan kode pos 54715. Agar sampai ke lokasi wisata setidaknya memerlukan waktu tempuh 35 menit atau jarak tempuh sekitar 16 kilometer dari pusat kota Purworejo. Berikut peta navigasi yang mungkin bisa membantu teman-teman dalam menemukan lokasi wisata.

Jalan menuju hutan pinus Kalilo Purworejo di awali dari kota Purworejo, menuju ke arah Kecamatan Kaligesing. Lalu melewati jalur alternatif via Godean. Dari sana lurus saja hingga bertemu papan petunjuk arah menuju lokasi wisata. Selanjutnya kawan tinggal mengikuti saja petunjuk arah tersebut. Jika dari arah Yogyakarta bisa melalui jalur via Godean menuju ke Kabupaten Kulon Progo Jogja. Dari sana lurus saja hingga sampai di simpang empat Kenteng, masih tetap lurus hingga bertemu kawasan goa Kiskendo. Tetap menuju ke arah barat, sekitar 1,7 kilometer dan ikuti petunjuk jalan tersebut.

Tiket Masuk Ke Hutan Pinus Kalilo

Hingga sekarang dari pihak pengelola wisata belum juga menentukan tiket masuk wisata, namun bila kawan ingin memberikan iuran sukarela pun diperbolehkan. Sedangkan ongkos parkir kendaraan roda dua sekitar Rp. 2.000. Jam operasional wisata buka dari pukul 05.00 WIB dan tutup kembali pada pukul 17.00 WIB, jika kawan memiliki pertanyaan seputar wisata bisa langsung hubungi nomor 0853-2533-9501.

Tiket Masuk Ke Hutan Pinus Kalilo

Sekian dulu artikel tentang Tiket Masuk Dan Lokasi Hutan Pinus Kalilo Purworejo, semoga bermanfaat review destinasi wisata di Purworejo. Jika artikel ini bermanfaat maka kawan bisa minta tolong meluangkan waktu sejenak membaca artikel lain di situs datawisata.com seputar objek wisata, wisata kuliner dan daftar hotel di berbagai daerah, terimakasih.