Foto, Lokasi Dan Harga Menu Kalpa Tree Bandung Jawa Barat

Bagi sobat seorang pecinta kuliner, tentu bakal senantiasa update berbagai kuliner sedang hits. Bahkan tak sekedar mencari tempat makan saja menyajikan makanan lezat, namun juga tempat asyik sekedar kumpul bareng sahabat dan keluarga. Seperti halnya kota Malang, Bandung pun begitu favorit dalam banyak hal salah satunya juga dikenal dengan sejumlah tempat nongkrong hits. Sangat banyak kafe di Bandung mengusung konsep berbeda-beda, salah satunya kini cukup hype di kalangan kawula muda ialah Kalpa Tree Bandung yang berada di kawasan ciumbuleuit memiliki keunikan, lantaran menggabungkan cafe modern dan kolam renang. Bentuk kolam renang pun tergolong unik, sebab ada kursi bundar tepat di tengah kolam renang. Tak heran bila hal tersebut langsung viral di berbagai sosial media.

kolam renang Kalpa Tree di Bandung
sumber foto : instagram,com/jabar_pisan

Cafe kece di Bandung ini diresmikan pada tanggal 15 agustus 2017 silam. Walaupun tergolong kafe baru di Bandung, namun sudah ramai pengunjung. Selain menyajikan menu makanan lezat dan sehat, ternyata sang pemilik kafe mempunyai cara tersendiri demi menarik pengunjung yakni menghias berbagai sudut kafe dengan desain menarik dan ciamik. Hal itu lah salah alasan pengunjung tetap betah, bahkan selalu berkunjung ke sini.

Info Wisata Jogja : Foto, Lokasi, Rute Dan Harga Tiket Masuk Taman Sari Yogyakarta

Info Wisata Bogor : Foto, Lokasi, Rute Dan Tiket Masuk Kawung 3 Bojong Rangkas Bekasi

Tak cuman menikmati hidangan menu makanan-minuman disuguhkan, ternyata banyak pengunjung memanfaatkan desain kafe digunakan berswafoto dan berselfie ria. Bukan hal aneh, apabila telah dihasilkan banyak foto maupun video beredar di sosial media. Mengusung konsep cafe tematik di Bandung, sangking banyak foto memperlihatkan keindahan cafe, menjadi salah satu kafe di Bandung menyandang instagramable. Berada di lahan luas, sehingga membuat cafe instagramable di Bandung ini dapat disewakan berbagai acara khusus seperti lamaran, foto prewedding, wedding party dan pesta ulang tahun.

Kalpa Tree cafe
sumber foto : instagram,com/lidiacin

Area kafe terdiri dari tiga bagian yakni indoor, outdoor dan semi outdoor. Bila datang ke sini, tentunya bakal sangat leluansa ingin memilih area mana, menyesuaikan kebutuhan atau pun keinginan. Misal bila datang bersama keluarga mungkin memilih bagian indoor cafe, bila datang bersama kerabat bisa jadi memilih outdoor dan bila datang bersama kekasih maka disarankan memilih bagian semi outdoor. Tiap sudut Kalpa Tree cafe begitu kece, begitu asyik dijadikan spot foto. Mulai dari tangga kayu mengelilingi sebuah pohon, area meja kursi dilengkapi perapian, area bar dihiasi tanaman merambat hingga spot favorit yakni kolam renang Kalpa Tree Bandung.

Daftar Menu Kalpa Tree
sumber foto : instagram,com/jajanan.sunda

Tepat ditengah kolam ada kursi melingkar, sobat pun dapat menyantap hidangan lezat tersebut di tengah kolam. Bagi pengunjung ingin berenang di kolam renang diizinkan oleh pihak pengelola, jika sudah bertransaksi belanja minimal Rp. 80.000. Dekat kolam renang cafe telah tersedia tempat kamar mandi khusus, sehingga tak mengganggu pengunjung lain.

Kalpa Tree ciumbuleuit
sumber foto : instagram,com/lukirakiraaja

Pihak pengelola wisata, benar-benar menjaga kualitas produk maupun kualitas pelayanan prima. Salah satu penunjang pelayanan tersebut yakni sarana-prsarana memadai seperti toilet umum, lahan parkir kendaraan, tempat ibadah mushola dan pelayanan ramah. Bagi sobat datang ke sini membawa gadget, maka tak perlu khawatir kehabisan baterai lantaran fasilitas colokan telah tersedia di mana-mana. Bahkan kabar baiknya, pengunjung diberikan akses internet kencang secara cuma-cuma , fasilitas tersebut sobat dapatkan dengan catatan setelah memesan menu makanan-minuman.

Info Wisata Bogor : Lokasi Dan Tarif Menginap Di Panjang Jiwo Resort Bogor Jawa Barat

Info Wisata Purwakarta : Foto Dan Lokasi Bukit Katumbiri Purwakarta Jawa Barat

Datang bersama orang-orang tercinta ke kafe cafe romantis di Bandung ini begitu direkomendasi, datanglah ketika hari mulai senja atau malam hari. Dijamin sobat bakal merasakan suasana tenang dan hawa sejuk, sehingga membuat sobat betah berlama-lama di sini. Saran dari pengunjung yang sering berkunjung, agar lebih memilih tempat nongkrong bareng kekasih di area tempat duduk pinggir kolam renang. Bercengkrama di situ, dapat menikmati hawa segar, sehingga membuat waktu bersama si doi begitu romantis.

Kalpa Tree Bandung
sumber foto : instagram,com/wisatania

Lokasi Kalpa Tree Cafe Bandung

Kafe kekinian di Bandung ini berada di Jalan Kiputih nomor 37, Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat dan kode pos 40142. Lokasi kafe tak terlalu rumit yaitu masih satu lokasi dengan kawasan wisata Ciumbuleuit yang telah lebih dulu sukses memanjakan wisatawan menyaksikan panorama kota Bandung dari lokasi puncak. Bila sobat sudah pernah liburan di taman Bougenville Bandung, itu loh objek wisata berupa taman bunga Bougenville dan memiliki sejumlah wahana menyenangkan. Jarak dari taman bunga Bougenville ke lokasi wisata kurang lebih 12 kilometer atau memerlukan waktu tempuh sekitar 40 menit perjalanan. Berikut peta navigasi objek wisata, mungkin dapat digunakan ketika mencari lokasi wisata.

Rute Kalpa Tree Bandung tergolong mudah, terlebih lagi bila sobat membawa kendaraan pribadi. Jika datang dari kota Jakarta, silahkan mengambil patokan awal keluar gerbang jalan tol keluar Pasteur. Pintu tol Pasteur ke lokasi kafe sekitar 9 kilometer atau sekitar 26 menit. Ambil arah menuju Dr. Djunjunan, kemudian menuju ke arah Jalan Cipaganti – Jalan Ciumbuleuit. Masih tetap di jalan Ciumbuleuit, kemudian di depan terdapat jalan Rancabentang Ciumbuleuit. Nah, terakhir tinggal sobat arahkan menuju lokasi wisata.

Daftar Menu Kalpa Tree Bandung

Desain, dekorasi dan suasana cafe modern tapi unik, tak selalu identik kesan mahal. Ya, hal tersebut terlihat beragam menu makanan-minuman disajikan di sini begitu terjangkau bagi semua kalangan. Cukup mengeluarkan isi dompet kurang dari Rp. 50.000 saja, maka sobat sudah bisa memesan menu makanan-minuman.

gambar kalpa
sumber foto : instagram,com/aghapaulus

Sementara menu makanan di Kalpa Tree ciumbuleuit memiliki banyak varias dari makanan western seperti steak pasta, hamburger, spageti dan pizza. Tersedia pula menu makanan nusantara seperti Sop iga, nasi goreng, nasi asin dan lain-lain. Sedangkan menu minuman juga tergolong beragam seperti beer, kopi, mocktail dan juice. Soal citra rasa tak perlu diragukan lagi, dijamin memanjakan lidah dan perut.

Daftar Harga Makanan Cemilan

  • BBQ Pizza Rp. 67.000
  • Beef Puff Rp. 40.000
  • Creamy Chicken Pesto Rp. 68.000
  • Cheesy Croquette Rp. 39.500
  • Philly steak Rp. 73.5000
  • Potato Skin Rp. 35.000

Daftar Harga Makanan Berat

  • Beef Wellington Rp. 175.000
  • Nasi Asin Jambal Rp. 47.500
  • Nasi goreng kalpa Rp. 48.000
  • Nasi Pedes Ayam suwir honje Rp. 48.000
  • Dory singapore sauce Rp. 85.000, dan
  • Soup Iga asam pedas Rp. 85.000

Daftar Harga Minuman

  • Cappucino Rp. 28.500
  • beer bintang Rp. 35.000
  • Latte Rp. 28.5000
  • Aqua reflection Rp. 22.000
  • Picolio Rp. 26.000
  • kalpa lemon tea Rp. 23.000
  • Caramel latte Rp. 32.000
  • earl grey tea Rp. 22.000
  • Vanilla latte Rp. 32.000
  • Blackcurrant tea Rp. 22.000
  • juice strawberry Rp. 29.000, dan
  • juice orange lychee Rp. 30.500.

Tiket Masuk Ke Kalpa Tree

Dari pihak pengelola tak ada pernyataan resmi perihal biaya retribusi masuk lokasi kafe alias gratis. Hanya saja bagi pengunjung hendak berenang di kolam renang Kalpa Tree di Bandung wajib memesan makanan-minuman minimal senilai Rp. 80.000, setelah itu bebas berenang sepuasnya. Tepat di sekitar kolam sudah tersedia ruang bilas, jadi tak bakalan basah ketika memasuki kafe.

Kalpa Tree Cafe Bandung
sumber foto : instagram,com/eripalgunadi

Sekian artikel tentang Foto, Lokasi Dan Harga Menu Kalpa Tree Bandung Jawa Barat, moga memberikan referensi wisata kuliner Bandung. Jika artikel ini memberikan informasi bermanfaat serta hiburan, silahkan baca artikel lain di situs datawisata.com seputar objek wisata, wisata kuliner dan daftar hotel di berbagai daerah, terimakasih.