Rumah Unik Honai Suku Papua Wisata Tenggir Park Ngargoyoso Karanganyar

Kabupaten Karanganyar merupakan kota begitu indah dengan deretan wisata hingga membentuk kawasan wisata pegunungan yang menakjubkan. Sebagian besar dataran di Karanganyar merupakan wilayah daerah dataran tinggi. Kawasan wisata Karanganyar tak hanya melulu membahas kawasan wisata Tawangmangu, karena saat ini telah hadir wisata selfie corner yang mampu kombinasi berbagai spot foto kece dan pemandangan pegunungan yang masih asri yakni wisata Tenggir Park Ngargoyoso Karanganyar.

Wisata Tenggir Park Ngargoyoso Karanganyar

Lantaran letak geografis kota Karanganyar yang berada di kaki gunung Lawu, sehingga tak heran kumpulan wisata disini sangat menakjubkan. Keberadaan wisata baru Tenggir park, semakin melengkapi kawasan wisata dimiliki oleh kabupaten Karanganyar. Sebut saja deretan wisata beken yang telah dulu populer se kaliber rumah pohon banyu anyep dan wisata bukit Sekipan.

Tenggir Park Ngargoyoso

Keberadaan wisata Tenggir Park Ngargoyoso berada di kawasan wisata candi Sukuh Karanganyar. Memang konsep wisata seperti ini masih cukup mainstream hanya mengandalkan selfie corner berbentuk deck view atau sering disebut gardu pandangan, terdapat ornamen-ornamen terbuat dari bambu hingga taman bunga sangat indah.

Tenggir Park Ngargoyoso Karanganyar

Info Wisata Pacitan : Temukan Pengalaman Menjelajahi Amazon Di Sungai Maron Pacitan

Meskipun wisata Tenggir park tergolong wisata baru, jangan sangka wisata Karanganyar ini memiliki fasilitas wisata yang lengkap. Seperti bila teman-teman sudah berpuas diri berbagai kegiatan berfoto ria atau selfie maka telah disediakan wisata kuliner di restoran telah disediakan dan bersiap menyantap menu masakan khas Karanganyar.

Selain terdapat fasilitas berupa restoran di wisata Tenggir Park juga memiliki penginapan berupa camping ground dan juga terdapat penginapan berupa rumah honai Papua. Penginapan rumah adat honai Papua terlihat begitu unik yakni berbentuk kerucut dengan atap atapya terbuat dari jerami. Bagi wisatawan yang merasa sudah bosan nih menginap di hotel mewah, maka terdapat solusi menarik menginap di rumah honai di Tenggir park, bisa menjadi pengalaman seru yang tak terlupakan.

spot tenggir park

Info Wisata Yogyakarta : Tempat Wisata Gunung Kidul, Kumpulan Pusat Wisata Yogyakarta Terindah Dan Terbaik

Wisata Tenggir Park Karanganyar memiliki beberapa spot menarik sebagai lokasi berfoto ria bersama teman atau keluarga diantaranya terdapat air terjun cantik yang warga sekitar menyebutnya dengan air terjun bidadari dan spot rumah honai Papua juga sering kok dijadikan area berfoto selfie ria.

Lokasi Tenggir Park Ngargoyoso

Menurut data yang berhasil dihimpun oleh website datawisata.com alamat Tenggir Park berada di desa Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar Jawa tengah. Traveler tidak perlu bingung karena lokasinya tepat berada persis di timur wisata candi Sukuh. Mungkin bagi para pengunjung yang sudah pernah berwisata di candi Sukuh tidak lah bingung dengan lokasi wisata Tenggir Park, namun apabila belum mengerti maka berikut rute menuju Tenggir Park Ngargoyoso Karanganyar.

Tenggir Park

Jika kawan datang dari kota Solo, maka bisa mencapai destinasi wisata kurang lebih 60 menit. Rute wisata nya  yaitu dapat langsung menuju kawasan wisata tawangmangu. Kurang lebih 200 meter dari sesampai pasar Karangpandan belok ke arah kiri. Dari situ anda akan melihat petunjuk arah menuju candi Sukuh.

Info Wisata Malang:Keindahan Taman Terbaik Indonesia Di Selecta Malang Dan Wahana Menarik

spot tenggir park karanganyar

Bila menggunakan kendaraan umum agar sampai ke lokasi wisata, dari terminal bus tirtonadi, silahkan bus jurusan Solo-Tawangmangu. Sesampai di terminal karangpandan tawangmangu, lanjut menggunakan kendaraan bus kecil menuju candi Sukuh. Bus kecil tersebut turun di pertigaan Nglorog. Nah selanjutnya menuju wisata candi Sukuh dapat menggunakan jasa ojek. Supaya sampai lokasi wisata Tenggir park berada tepat di pinggir jalan ke arah timur saja. Jika masih bingung berikut peta Tenggir Park Ngargoyoso.

Harga Tiket Masuk Tenggir Park Ngargoyoso

Tenggir Park Karanganyar

Lantaran wisata alam dengan konsep deck view ini masih baru di buka maka pihak pengelola wisata tidak memungut biaya pengunjung sekedar berfoto di spot yang telah ada, ada pun pemungutan biaya berupa retribusi dengan biaya sekitar Rp. 5.000 hingga Rp. 7.000 per-orang. Namun bagi anda yang berminat menyewa camping ground sekitar wisata Tenggir Park atau menyewa penginapan rumah honai, belum ada data yang pasti akan hal tersebut sebaiknya berkonsultasi secara langsung kepada pihak pengelola wisata.

Info Penginapan Sragen : Kumpulan Daftar Hotel Di Sragen Jateng Terlengkap Dan Terpercaya

Wisata Dekat Tenggir Park

air terjun bidadari tenggir park

Bagi anda yang ingin mencari referensi wisata dekat Tenggir park, maka datawisata akan menghimpun beberapa wisata menarik lainnya.

  1. Wisata Air Terjun Jumog, lokasi wisata Berjo, Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57793, jaraknya sekitar 1, 3 kilometer dengan waktu tempuh 27 menit.
  2. Wisata Tahura KGPAA, lokasi wisata Dusun Sukuh, Berjo, Ngargoyoso, Girimulyo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57793, lokasinya sekitar 1 kilometer dengan waktu tempuh 15 menit.
  3. Wisata Air Terjun Jumog, lokasi wisata di Girimulyo, Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57793.
  4. Wisata Telaga Madirda, lokasi wisata di Berjo, Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah 57793.

Bagaimana informasi lengkap telah kami sampaikan seputar Rumah Unik Honai Suku Papua Wisata Tenggir Park Ngargoyoso Karanganyar yang dapat di jadikan referensi wisata ketika berwisata di kabupaten Karanganyar.